Resep Cara Membuat Cumi Bakar Saus Teriyaki Yummy

Resep Cara Membuat Cumi Bakar Saus Teriyaki Yummy

Resep cara membuat cumi bakar saus teriyaki yummy – apa saja nih olahan cumi yang biasa kamu buat di rumah? Mungkin kamu belum pernah membuat cumi bakar saus teriyaki, iya nggak?

Memang ada banyak menu makanan lezat yang bisa diolah dari cumi, seperti cumi saus rica-rica, cumi goreng krispi dan cumi tempura. Akan tetapi, cumi bakar saus teriyaki nampaknya masih kurang familier di masyarakat kita.

Oleh karenanya, Resep Tante kali ini ingin membagikan resep cumi bakar saus teriyaki yang enak rasanya. Simak dengan saksama ya!

Resep Cara Membuat Cumi Bakar Saus Teriyaki Yummy

Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat cumi bakar saus teriyaki tidaklah banyak. Antara lain sebagai berikut:

Bahan-bahan

  • Cumi segar 250 gram
  • Parutan nanas secukupnya
  • Jahe parut 1 sdt
  • Garam ¼ sdt
  • Air 750 ml

Untuk membuat saus teriyaki, siapkan bahan-bahan berikut ini:

  • Gula merah 2 sdt
  • Arak masak 4 sdt
  • Kecap asin 2 sdt
  • Tepung maizena ½ sdt, larutkan dengan air 2 sdt ya
  • Air secukupnya
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Cocktail Udang Lezat

Cara Membuat Cumi Bakar Saus Teriyaki Yummy

Setelah menyiapkan semua bahan yang kami sebutkan di atas, sekarang ikuti langkah-langkah membuat cumi bakar saus teriyaki berikut ini:

  1. Cuci bersih cumi. Jangan lupa untuk memotong bagian mata hingga kepalanya.
  2. Lumuri cumi dengan parutan nanas agar teksturnya empuk. Diamkan setidaknya 20 menit.
  3. Bilas cumi dengan air, lalu lumuri dengan garam dan jahe. Diamkan setidaknya 15 menit.
  4. Rebus air hingga mendidih, masukkan cumi dan masak selama 10 menit, lalu angkat.
  5. Taruh cumi yang sudah direbus di dalam satu wadah. Masukkan juga es batu. Diamkan sebentar.
  6. Untuk membuat saus teriyaki, masukkan semua bahan ke dalam wajan kecuali tepung maizena. Masak hingga mendidih sambil diaduk.
  7. Tambahkan tepung maizena yang sudah dilarutkan, aduk sebentar, angkat.
  8. Sekarang kamu harus memanaskan oven dengan suhu 175o
  9. Lumuri cumi dengan saus teriyaki hingga merata. Taruh cumi ke dalam wadah tahan panas oven.
  10. Taruh cumi ke dalam oven, panggan setidaknya 5 menit.
  11. Keluarkan cumi dari oven, lumuri lagi dengan saus teriyaki.
  12. Panggang lagi cumi di dalam oven sampai matang, angkat dan sajikan.
  13. Selesai, cumi bakar saus tiram siap dinikmati.
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Cumi Goreng Tepung Saus Padang

Itulah resep cara membuat cumi bakar saus teriyaki. Selamat mencoba!